Mengaktifkan Tab Completion Ubuntu 13.10


Saya sudah beberapa kali menulis artikel mengenai tab completion di blog ini. Rata-rata caranya hampir sama walaupun berbeda versi OS. Tapi untuk Ubuntu 13.10, cara mengaktifkan tab completion ini agak sedikit berbeda. Karena tidak seperti biasanya, disini ada dua file yang perlu diedit. Yuk, langsung kita praktekkan saja.

1. Buka terminal, lalu edit file /etc/bash.bashrc :

$ sudo gedit /etc/bash.bashrc

Tekan ctrl + F lalu cari kata kunci completion sehingga kalian menemukan baris semacam ini : # enable bash completion in interactive shells. Tepat dibawah baris tersebut, kalian hapus tanda pagar yang ada di depan baris if ! shopt -oq posix; then sampai baris fi.


Simpan dan tutuplah file tersebut.

2. Edit juga file ~/.bashrc dengan mengeksekusi perintah ini :

$ sudo gedit ~/.bashrc

Pada baris paling bawah file tersebut, kalian tambahkan script berikut ini :

if [ "$TERM" != "dumb" ]; then
complete -W "$(echo `cat ~/.ssh/known_hosts | cut -f 1 -d ' ' | sed -e s/,.*//g | uniq | grep -v "\["`;)" ssh
complete -W "$PATH" sudo
complete -cf sudo
fi



Simpan dan tutuplah file tersebut.

3. Sekarang coba kalian tes saja, seharusnya fitur tab completion ini sudah aktif.

Semoga bermanfaat :)

Monetize your website traffic with US
Monetize your website traffic with Me


0 Response to "Mengaktifkan Tab Completion Ubuntu 13.10"

Post a Comment

Ads

Archive

Populer

Label